top of page
Search

IBADAH GABUNGAN BERSAMA PKKPN - UP, GMKI UKIP, DAN PEMUDA BATU BARA DAYA

  • Writer: PERMAKRIS IK-UH
    PERMAKRIS IK-UH
  • Jun 9, 2020
  • 2 min read

Ibadah gabungan Bersama PKKPN – UP, GMKI UKIP, dan Pemuda Batu bara daya merupakan salah satu dari proker PERMAKRIS IK – UH lebih tepatnya oleh Divisi Hubungan masyarakat (Humas) periode 2019 – 2020 yang dikoordinatori oleh Axel Bimo Kneefel.Dimana kegiatan ini merupakan kolaborasi antara PERMAKRIS IK – UH, PKKPN – UP, GMKI UKIP, dan Pemuda Batu Bara Daya. Tema dari ibadah gabungan tersebut adalah “Pemuda yang Visioner”.

Divisi Humas saat itu mencari Kerjasama dengan Persekutuan Mahasiswa Kristen lainnya untuk mengadakan ibadah gabungan. Akhirnya, divisi Humas menghubungi PKKPN – UP, dan juga GMKI UKIP. Setelah melakukan kontak melalui Chat, PKKPN – UP dan GMKI UKIP sutuju untuk mengadakan kegiatan tersebut. Perencanaan awal, PERMAKRIS IK – UH menginginkan kegiatan ini dilaksanakan pada bulan September, namun karena kondisi dan juga karena ini merupakan kegiatan bekerja sama dengan Persekutuan Mahasiswa Lainnya, maka kegiatan ini dijadwalkan pada tanggal 19 oktober 2019. Rapat pertama dilaksanakan di kesekretariatan PERMAKRIS IK – UH, Rapat ini membahas tentang konsep ibadah yang akan digunakan. Setelah didiskusikan, PKKPN – UP dan GMKI UKIP Untuk Menghadirkan Salah satu Persekutuan Pemuda dari salah satu gereja, kemudian kami mengundang Pemuda Batu bara daya. Setelah dikonfirmasi mengenai undangan tersebut, mereka menerima. Bahkan gereja mereka ditempati sebagai lokasi ibadah gabungan tersebut.

Proses persiapan Ibadah ini meliputi Latihan. Latihan ini dilaksanakan di dua tempat, yaitu di Sekret PERMAKRIS IK – UH, dan Sekret PNUP. Ada juga gladi kotor beserta Latihan yang dilakukan di gereja. Kemudian untuk Pencarian dana, Dilakukan Bazar Tempat yang dilakukan oleh Pihak – pihak yang terlibat didalam ibadah gabungan ini. Selain itu, Pihak – Pihak yang berkontribusi juga mengumpulkan uang untuk menambah dana hasil dari bazar tempat.

Terdapat beberapa kendala selama persiapan gabungan ini, seperti sulitnya mengatur jadwal untuk latihannya, karena pihak yang terlibat terdiri dari berbagai universitas di kota Makassar

Ibadah Ini berjalan dengan sangat meriah, banyak orang yang turut hadir dalam ibadah gabungan ini, bahkan gereja tersebut nyaris penuh. Banyaknya orang yang hadir ini juga karena terdapat empat pihak yang kolaborasi. Selain melaksanakan Ibadah, Para ketua – Ketua PMK juga saling bertukar cindera mata, dan juga memberikan cindera mata kepada bapak Pendeta yang telah memimpin ibadah.

 
 
 

Comments


Post: Blog2_Post
  • Instagram
  • Facebook
  • Twitter

©2020 by permakrisikuh. Proudly created with Wix.com

bottom of page